Simulasi Kimia Interaktif dari PhET: Skala pH dari suatu Larutan

phet logo by urip


Uji pH beberapa zat seperti kopi, ludah, dan sabun untuk menentukan apakah masing-masing bersifat asam, basa, ataukah netral. Simulasi ini memvisualisasikan jumlah relatif ion hidroksida (OH-) dan ion hidronium (H+) dalam larutan. Beralih dari skala logaritma dan linier. Selidiki apakah perubahan volume atau pengenceran dengan air akan mempengaruhi pH. Atau Anda dapat merancang cairan sendiri!
Untuk bisa menjalankan simulasi ini komputer Anda harus terinstall Java.
Simulasi ini masih menggunakan antarmuka Bahasa Inggris, tunggu saja nanti akan saya update untuk yang berbahasa Indonesia. Saya sudah kirim revisi terjemahan ke tim PhET, tinggal nunggu di approve saja :) .
skala pH
Klik untuk Menjalankan
Berikut ini adalah tujuan pembelajaran yang bisa dicapai dengan menggunakan simulasi di atas:
  • Menentukan apakah larutan ituasam atau basa
  • Mengurutkan larutan berdasarkan pH dari asam atau basa secara relatif
  • Menjelaskan dengan ilustrasi pada skala molekul, bagaimana keseimbangan air bervariasi terhadap pH
  • Menentukan konsentrasi hidroksida, hidronium dan air pada pH tertentu
  • Mengaitkan warna cairan dengan pH-nya
  • Memprediksi (baik secara kualitatif dan kuantitatif) bagaimana pengenceran dan volume akan mempengaruhi pH dan konsentrasi hidroksida, hidronium dan air.
Untuk lebih jelasnya dan anda akan mendapatkan lebih, silahkan kunjungi : 
http://phet.colorado.edu/en/simulations/category/chemistry
 
Demikian dan wassalam,

Komentar

Postingan populer dari blog ini

APLIKASI KOMPUTER UNTUK PEMBELAJARAN KIMIA

APLIKASI KOMPUTER UNTUK PEMBELAJARAN KIMIA